OTENTIK NEWS OFFICIAL : AKTUAL BERIMBANG DAN TERPERCAYA
| Amih Tuti Dukung Tiga Program Warga Sukarame - 23 September, 2024
| ORARI Gandeng BASARNAS Gelar Diksar EMCOMM dan MFR - 19 September, 2024
| Akibat Gempa Berkekuatan 5 SR, Sejumlah Bangunan di Garut Mengalai Rusak Berat - 18 September, 2024
| Posisi Yasonna Laoly Diganti Supratman Andi Agtas, ini Profilnya - 19 August, 2024
| Maju Pilkada Kuningan 2024, Amih Tuti Ziarah Ke Alm H Acep Purnama dan Tokoh Sesepuh Kuningan - 17 August, 2024

"Cimahits Healing" One Day Trip: Perjalanan Seru Notaris-PPAT Kota Cimahi

Otentik NewsID, Bogor - Kepenatan akibat aktivitas yang padat seringkali menjadi tantangan bagi para profesional yang memiliki jadwal kerja yang padat, termasuk para notaris dan PPAT.

Untuk itu, Pengurus Daerah Kota Cimahi Ikatan Notaris Indonesia dan Ikatan Pejabat Pembuat Akta Tanah (Pengda Kota Cimahi INI-IPPAT) mengadakan kegiatan "Cimahits Healing" one day trip pada tanggal 21 Februari 2024.

Acara ini dihadiri oleh Ketua Pengda Kota Cimahi INI, Ichda Adieba, S.H, dan Ketua Pengda Kota Cimahi IPPAT, Dr. Rima Komariah, S.H., M.Kn beserta jajaran pengurus INI-IPPAT dan anggota.

Kawasan Agrowisata Gunung Mas Puncak Jalan Raya Puncak kilometer 87, Tugu Selatan, Cisarua, Kabupaten Bogor menjadi salah satu lokasi wisata yang dipilih oleh INI dan IPPAT Pengda Kota Cimahi.

Rombongan INI-IPPAT Pengda Kota Cimahi berangkat dari Kota Cimahi sekitar pukul 6.30 WIB dan tiba di lokasi perkebunan teh luas yang dikelola oleh PT Perkebunan Nusatara (PTPN) VIII sekitar pukul 10.00 WIB. Rombongan langsung diarahkan untuk naik Mobil (Jepp) Adventrup (Short Trip) dengan titik kumpul di Tea Cafe. Namun sebelumnya, rombongan Notaris - PPAT ini sempat mengambil foto bersama di halaman depan area Agrowisata Gunung Mas Puncak.

Dengan didampingi oleh guide profesional dari Global Experience, pada pukul 10.30, rombongan Notaris - PPAT langsung mengendarai ATV Offroad dengan jalur offroad di tengah hamparan keindahan alam Gunung Mas Puncak yang sangat luas sejauh 6 KM hingga pukul 12.00 siang.

Acara dilanjutkan dengan istirahat sholat Dzuhur dan makan siang (isona) di Tea Cafe dan diberi waktu sampai pukul 13.00 siang. Selanjutnya, rombongan diarahkan menuju Green Area untuk mengikuti kegiatan aktivitas Fun Games hingga pukul 16.00 sore.

Usai mengikuti kegiatan Fun Games yang dipandu oleh Tim Global Experience, rombongan diarahkan menuju tempat penjemputan bus untuk kembali pulang ke Bandung yang diperkirakan tiba sekitar pukul 20.00 malam. Sebelum pulang, rombongan Notaris - PPAT Kota Cimahi ini menyempatkan diri membeli oleh-oleh di Cimory Cisarua Puncak.

Sayangnya, rute rombongan Notaris - PPAT Kota Cimahi kali ini hanya menyusuri hamparan kebun teh sejauh 6 KM saja. Jika rombongan sampai di Gardu Pandang, jalur ini pastinya akan menawarkan pemandangan alam yang indah serta tantangan berupa tanjakan dan turunan yang menantang.

Kegiatan "Cimahits Healing" one day trip ini berhasil membawa keceriaan dan pengalaman seru bagi rombongan Notaris-PPAT Kota Cimahi.

Kegiatan semacam ini juga membantu mengurangi kepenatan dalam menjalani rutinitas kerja yang padat serta memberikan pengalaman wisata yang berbeda.

Semoga kegiatan seperti ini dapat diadakan lebih sering di masa depan dan memberikan manfaat positif bagi seluruh pengurus INI - IPPAT dan anggota mereka. (Iwa)