OTENTIK NEWS OFFICIAL : AKTUAL BERIMBANG DAN TERPERCAYA
| Amih Tuti Dukung Tiga Program Warga Sukarame - 23 September, 2024
| ORARI Gandeng BASARNAS Gelar Diksar EMCOMM dan MFR - 19 September, 2024
| Akibat Gempa Berkekuatan 5 SR, Sejumlah Bangunan di Garut Mengalai Rusak Berat - 18 September, 2024
| Posisi Yasonna Laoly Diganti Supratman Andi Agtas, ini Profilnya - 19 August, 2024
| Maju Pilkada Kuningan 2024, Amih Tuti Ziarah Ke Alm H Acep Purnama dan Tokoh Sesepuh Kuningan - 17 August, 2024

Hj. Tuti Andriani Didukungan Penuh Ibu-Ibu Majlis Taklim Maju di Pilkada Kuningan 2024

Otentik NewsID, Kuningan - Kehadiran Hj. Tuti Andriani, adik Bupati Kuningan almarhum H Acep Purnama, disambut oleh berbagai kalangan masyarakat Kuningan. Pada Kamis (15/8/2024) di Majlis Taklim Yayasan Zainul Ikhsan, yang terletak di Kelurahan Purwawinangun, Tuti didorong untuk menjadi Bakal Calon Wakil Bupati (Bacawabup) Kuningan yang mendampingi Bacabup H Dian Rachmat Yanuar.

Sejak tiba di tempat acara, Tuti Andriani yang berangkat dari Notaris Terbaik Kuningan itu, dikerumuni oleh ratusan ibu-ibu majelis taklim. Mereka pada umumnya sudah mengenal sosok Tuti Andriani. Tidak sedikit dari mereka yang menyapa, bersalaman, bahkan berpelukan dengannya.

Hj. Tuti Andriani, Pilkada Kuningan 2024

Dalam acara majelis taklim tersebut, Tuti Andriani bahkan mendapatkan doa bersama agar cita-citanya dilancarkan serta disukseskan. Ibu-ibu majelis taklim bahkan menyatakan dukungan mereka dan siap mensukseskan Tuti Andriani menjadi Bupati/Wakil Bupati Kuningan pada 2024. Mereka bahkan ingin Tuti Andriani berpasangan dengan Bacabup Dian Rachmat Yanuar.

“Kami semua yakin, Bu Tuti Andriani mampu mewakili perempuan Kuningan, meneruskan cita cita perempuan Kuningan, melalui majelis taklim. Kami doakan, sekaligus kami dukung Bu Tuti Andriani memimpin Kuningan,” ungkap Ketua Majelis Taklim Zainul Ikhsan Kelurahan Purwawinangun, Hj Teti Sugiarti.

Sementara itu, Penasehat Majelis Taklim Zainul Ikhsan Kelurahan Purwawinangun, Jajan Jajuli, mengucapkan terimakasih atas kehadiran Tuti Andriani di majelis taklim. Ia juga mendoakan dan berkomitmen untuk turut mensukseskan Tuti Andriani dalam pelaksanaan Pilkada Kuningan pada tahun 2024.

“Semoga Bu Halj Tuti Andriani mau mewakili kaum perempuan Kuningan, mendampingi pak Dian Rachmat Yanuar di Pilkada Kuningan 2024,” ungkap Jaja. (Iwa)