INI-IPPAT Kab. Karawang Gelar Bimtek dan Diskum
Narasumber pemateri Bimtek dan Diskum saat pemaparan
Otentik Newsid, Karawang - Guna memberikan rasa aman dan nyaman serta kemudahan dalam menjalankan tugas dan jabatannya selaku Notaris dan PPAT, Pengurus Daerah (Pengda) Kabupaten Karawang Ikatan Notaris Indonesia (INI) dan Ikatan Pejabat Pembuat Akta Tanah (IPPAT) menyelenggarakan Diskusi Hukum (Diskum) dan Bimbingan Teknik (Bimtek) bagi para Anggotanya. Kegiatan tersebut juga terbuka bagi Anggota INI dan IPPAT lainnya di seluruh Indonesia.
Acara Diskum dan Bimtek yang dilaksanakan pada Senin (18/12/2023) kemarin di Hotel Mercure Karawang tersebut, terselenggara berkat kerjasama antara Pengda Kab. Karawang INI-IPPAT dengan Kantor Wilayah (Kanwil) Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kumham) serta Kanwil Badan Pertanahan Nasional (BPN) Jawa Barat, dengan tema, "Diskusi Hukum Pertanahan Kaitannya dengan Perpajakan dan Bimtek Laporan Bulanan Secara Online serta Perlindungan Hukum Terhadap Notaris Dalam Menjalankan Jabatan dan Pertanggungjawaban Pada Pembuatan Akta Otentik".
Hadir selaku pemateri pada kesempatan itu diantaranya: R Andika Dwi Prasetya selaku Kakanwil Kumham Jabar, Rudi Rubijaya Kakanwil BPN Jabar, H Nurus Solichin Kepala Kantor Pertanahan (Kakantah) BPN Karawang, Rizal Rasyuddin Kasubdit Pengelolaan PPAT BPN, Udianto Kepala Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Karawang, Ismiati Dwi Rahayu Majelis Kehormatan Notaris Wilayah (MKNW) Jawa Barat serta Fadli Icsanul Husein selaku Ketua Pengda Kab. Karawang IPPAT sekaligus Majelis Pengawas Daerah (MPD) Karawang INI.
Pada acara yang ikuti oleh sebanyak 150 peserta Notaris/PPAT dan Anggota Luar Biasa (ALB) yang berasal dari Kabupaten Karawang dan dari luar Kabupaten Karawang tersebut, hadir pula Junietty Dame Purba selaku Ketua Pengda Karawang INI dan beberapa tamu undangan yang merupakan perwakilan dari beberapa instansi dan pemerintah daerah setempat.
Dalam pidato sambutannya sekaligus penyampaian laporan kegiatan acara, Cahyo Nugroho selaku Ketua Panitia pelaksana menyampaikan rasa syukur dan terimakasih yang setinggi-tingginya kepada seluruh pihak yang terlibat hingga acara Diskum dapat terlaksana dengan lancar.
Lebih lanjut Cahyo juga mengatakan bahwa kegiatan seminar dan diskusi hukum ini merupakan program kerja dari Pengurus Daerah Karawang Ikatan Notaris Indonesia dan Pengurus Daerah Karawang Ikatan Pejabat Pembuat Akta Tanah sebagai bentuk komitmennya untuk dan selalu memberikan kesempatan kepada seluruh anggotanya secara khusus dan seluruh Notaris dan PPAT juga Anggota Luar Biasa secara umum untuk terus memperoleh ilmu dari setiap acara seminar hukum yang diselenggarakan.
"Kami juga mengucapkan terima kasih yang sebesarnya kepada para narasumber yang telah bersedia meluangkan waktu untuk hadir dan memberikan ilmu bagi kami semua pada seminar hukum hari ini. Terima kasih juga saya ucapkan kepada seluruh rekan panitia yang bertugas, semoga acara seminar ini dapat bermanfaat bagi kita semua," pungkas Cahyo. *** [[Iwa]]